Nini Winoto Pelopor Pendidikan Ortodonesia Indonesia

Penulis: Fanny Lesmana
Desain sampul dan tata letak: Asthararianty
Jumlah halaman: 182 halaman
Tahun terbit: 2020
ISBN: 978-623-6807-36-1
Penerbit: CV. Penerbit Qiara Media

Mencapai kesuksesan adalah hal yang biasa. Tetapi mencapai kesuksesan dan menjadi inspirasi bagi banyak orang adalah hal yang luar biasa. Kiasan tersebut patut untuk disematkan bagi Prof. Dr. Nini Winoto, drg., M.Sc., S.Ort (K), seseorang yang mengabdikan diri di dunia ortodonesia (ilmu kedokteran yang berfokus pada gigi) lebih dari 30 tahun.

Perjalanan hidupnya mengabdi dalam bidang tersebut, terukir dalam buku ini dengan penjelasan yang lugas, sederhana, dan mudah dipahami. Tidak hanya itu, buku ini juga memberikan secercah kenangan tersendiri, khususnya bagi anak-anak didik yang pernah mengemban ilmu bersama Nini Winoto.

Secara garis besar, perjalanan hidup dari kecil hingga pensiun dan melahirkan banyak putera putri yang mengabdi bagi bangsa ini, diceritakan oleh Fanny Lesmana dalam 8 bab buku.  Foto-foto serpihan kenangan turut melengkapi kisah perempuan yang mengiringi perkembangan Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Airlangga Surabaya ini. Kerja keras, ketekunan, dan rasa ingin tuk terus belajar, akan memberi semangat baru bagi yang membacanya.

Tampilan ilustrasi Nini Winoto dengan senyum semringah karya Enrico Varian Onggo dan penggunaan warna yang tenang membuat pembaca akan mudah untuk tertarik membaca buku tersebut. Penggunaan kertas berwarna sedikit kecokelatan dan tekstur kasar yang khas, turut melengkapi rasa nyaman dalam membaca buku ini.  

“Menjadi tua tidaklah sama dengan berhenti dalam berkarya. Menjadi tua berarti telah melakukan banyak hal dalam hidup,”
Fanny Lesmana.

Ad Square

You might also like

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *